Rest Area KM 444 B Fungsional Ramai Diserbu Pemudik
Tuntang – Antusiasme pemudik pada momen Idul Fitri 2024 saat tinggi. Mudik masih menjadi tradisi yang tidak bisa dipisahkan bagi masyarakat Indonesia.
Mengutip dari laman website Humas Jateng, Momen lebaran 2024, mobilitas masyarakat saat mudik diperkirakan mencapai 193,6 juta orang. Sedangkan pergerakan orang masuk dan melintas di Jawa Tengah sebesar 18,23 juta orang. Perkiraan puncak arus mudik terjadi pada 6-7 April 2024, sementara puncak arus balik diperkirakan sekitar tanggal 14-15 April 2024.
Demi memberikan pelayanan prima untuk mendukung kelancaran mudik dan arus balik selama lebaran 2024. Tempat Istirahat dan Pelayanan (TIP) atau biasa disebut Rest Area milik JTAB, mulai dibuka secara fungsional dari tanggal 1 hingga 21 April 2024.
Rest area KM 444 B yang berada di jalan tol Semarang-Solo jalur B dikelola oleh PT. Jateng Agro Berdikari (Perseroda). Rest area KM 444 B sudah dilengkapi fasilitas yang mumpuni sesuai dengan Peraturan Menteri PUPR No 28 Tahun 2021. Kapasitas parkir di lahan Rest Area dapat menampung sebanyak 225 unit kendaraan, dengan rincian 208 mobil kecil dan 17 mobil besar.
Baca Juga: Rest Area KM 444 B Siap Melayani Pemudik di Momen Lebaran 2024
Selama mendukung kelancaran arus mudik dan arus balik, di TIP KM 444 B menyediakan (Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum) atau SPBU dan (Stasiun Pengisian kendaraan Listrik Umum) atau SPKLU. Saat lebaran kali ini, SPBU baru dapat melayani Pertamax dan Dexlite dengan 4 Pulau 4 Dispenser dan 8 Nosel. Sedangkan SPKLU memiliki 2 unit Nosel dan 1 unit Mobile. Disiapkan juga Posko Layanan Kesehatan oleh Dinkes dan BPDB.
Rest area KM 444 B juga dilengkapi aneka tenant yang semuanya diisi oleh pelaku UMKM yang menjual aneka makanan dan minuman khas Nusantara. Total tercatat ada 23 tenant dan 1 Minimarket yang berjualan di Rest Area KM 444 B.
“Adanya rest area ini bisa memberdayakan masyarakat ekonomi ke bawah khususnya untuk pedagang-pedagang kecil, Alhamdulilah pada momen lebaran ini sangat ramai sekali untuk UMKM. Kami harap Rest Area bisa terus buka” kata Giyanto pelaku UMKM Warmindo di Rest Area KM 444 B.
Baca Juga: Melepas Rindu di Acara Halal Bihalal JTAB
Selama pemantauan tim pengelola Rest Area, tercatat kendaraan yang singgah hingga tanggal 19 April 2024 mencapai total 52 ribu unit kendaraan. Adapun rinciannya adalah 1.073 unit kendaraan besar dan 50.842 unit kendaraan kecil. Puncak kepadataan pengunjung di Rest Area KM 444 B terjadi pada Hari H Lebaran dan H+3 setelah lebaran atau arus mudik. Rata-rata pengujung yang datang di Rest Area adalah pemudik yang berasal dari pulau Jawa.
“Kami mampir di rest area triple 4 B, dan menurut kami rest area ini cukup membantu para pemudik untuk sekedar beristirahat. Saya harap kedepannya rest area ini bisa ditingkatkan lagi fasilitasnya.” ungkap Margo pemudik dari Bekasi.
Setali tiga uang dengan apa yang diungkapkan Margo, Riski pemudik dari Bogor juga merasa sangat terbantu dengan adanya Rest Area KM 444 B. Riski berharap untuk Pom bensin yang buka agar ditambah supaya tidak macet untuk mengisi bensin dan untuk menambah kesejukan bisa ditanami pohon-pohon disekitar Rest Area.
Dalam waktu dekat pembangunan Rest Area KM 444 B yang kemarin sudah beroperasional secara fungsional selama lebaran 2024, akan dilanjutkan kembali. Karena Rest Area KM 444 akan beroperasional secara normal dan permanen ditargetkan di tahun 2024 ini.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!